8 Januari 2012 | By: Arry Rahmawan

10 Situs Hebat yang Bikin Tambah Smart

Hari gini internet cuma dipake buat Fesbukan sama Twitteran doang? Aduh, kasian banget deh! Padahal internet itu menawarkan banyak sekali manfaat yang bisa kita gunakan. Berbagai macam pengetahuan, wawasan, dan ilmu tersebuar di dunia maya ini. Berbagai hal yang dapat mendukung kita untuk tumbuh dan berkembang menjadi lebih baik, bisa kita dapatkan di internet. Makanya, internet jangan cuma dipake buat main atau facebook dan Twitter doang, khususnya adik-adik yang masih sekolah nih, hehe..

Oke, kali ini saya akan berbagi tentang 10 tautan atau link yang insyaAllah dapat membuat diri kita menjadi lebih pintar dan cerdas. Gratis! Apa sajakah situs itu? Yuk, kita baca artikel ini lebih lanjut!


E-Books Access
E-Book yang dimaksud adalah buku digital yang memang secara fisik bukunya benar-benar ada. Kadang kan kita males banget tuh kalau harus ke toko buku, apalagi kalau lagi ga punya uang beli bukunya kan? Aduh, makin pusing. Tapi, sekarang tidak lagi! Yuk, kita buka situs ini dan baca buku apapun yang kita mau dengan gratis!


  1. Google Books Indonesia: Meskipun saat ini masih dalam tahap beta (masih dalam pengembangan), tetapi manfaat yang bisa dirasakan dari situs ini sangat terasa. Mungkin selama ini kamu memakai Google hanya untuk mencari kata-kata kunci atau artikel, namun dengan Google Books, kamu bisa mencari buku apapun yang kamu mau untuk dibaca. Semacam perpustakaan besar yang siap untuk dibaca kapan saja. Saya biasanya membaca banyak novel dari Google Books ini karena koleksinya ternyata sangat lengkap!
  2. Project Gutenberg: Sebuah situs yang menyediakan koleksi 30.000 buku digital dalam berbagai bahasa, yang siap dibaca dan diunduh secara gratis dan legal. Tidak hanya buku-buku baru, tetapi juga buku-buku klasik yang sudah sulit ditemukan di pasaran saat ini. Bayangkan di situs ini kita bisa menemukan buku-buku lama yang bagus dan berkualitas yang mungkin saat ini sudah sangat langka untuk ditemukan
  3. Slideshare: Sebenarnya slideshare ini lebih cenderung sebagai tempat e-slide ketimbang e-book. Tetapi justru slideshare kadang lebih menarik karena berisi berbagai dokumen pengetahuan yang disampaikan dengan lebih simpel, penuh warna, dan sederhana. Banyak sekali slide presentasi dari para ahli, pakar, atau perusahaan yang membahas hal-hal serius yang layak untuk dicermati dalam menambah wawasan kita.
  4. Goodreads: Pernah merasa bingung mencari buku yang bagus dan direkomendasikan oleh pembaca? Buka Goodreads! Jujur,  Goodreads adalah salah satu situs favorit saya karena informasi yang lengkap akan sebuah buku, rating, hingga komentar dari pembaca-pembacanya. Menariknya, kita juga bisa membaca buku-buku tersebut secara penuh melalui tautan atau menjadi member di Goodreads!
  5. Ilmukomputer: Nah bagi kamu yang mencari buku-buku komputer dan ingin memperdalam lagi keterampilan dalam berkomputer, maka situs buatan Pak Romi Satria Wahono ini adalah the best nya lah. Situs berisi e-book dan tutorial komputer berbahasa Indonesia terlengkap, mantap!!
Bagaimana? Sudah merasa lebih cerdas dan berwawasan?  Masih kurang? Oke, dibagi lagi deh... :)

Smart Video Education
Ah, saya tahu kamu tidak suka membaca tetapi pasti lebih suka menonton, bukan? Haha.. Ya, kadang-kadang kalau lagi jenuh juga saya lebih senang menonton daripada membaca. Jadi, situs apa saja yang menyediakan tontonan-tontonan yang mencerdaskan?
  1.  Youtube: Kalau yang ini pasti sudah tidak asing lagi. Ya, Youtube! Youtube merupakan situs dengan koleksi video yang paling banyak dan komplit yang pernah ada. Saya sering sekali belajar bagaimana cara berbicara di depan publik yang baik atau menjadi seorang trainer yang berkualitas dengan modal video-video di youtube. Cobalah untuk menelusuri youtube lebih jauh lagi untuk mencari tutorial atau materi yang kamu inginkan.
  2. Hulu TV: Hulu merupakan portal video yang menyediakan berbagai macam channel yang bisa ditonton dan menarik untuk dicermati. Beragam hal mulai dari bisnis, science, hingga berita-berita terkini.
  3. Academic Earth: Kalau yang ini adalah video yang sedikit serius karena ini adalah video kumpulan pendidikan akademik. Kalau membaca visinya saja sudah tahu bahwa situs ini tidak main-main,  “Academic Earth is an organization founded with the goal of giving everyone the access to a world-class education.” Dan memang benar, kita tidak perlu jauh-jauh lagi untuk ikut kuliah dari Universitas ternama seperti MIT, Harvard, Princeton, karena situs ini menyediakan video lecture dari professor ternama dan dari universitas ternama pula.
School and Campus Resources
Untuk menjadi seorang yang ahli di bidangnya, maka kita harus banyak-banyak berlatih, bukan? Nah, buat kamu yang masih belajar, entah sekolah atau kuliah, ada beberapa situs menarik yang bisa digunakan untuk mengasah kemampuan dengan memperkuat materi, memahami konsep, kemudian melatihnya dengan memecahkan soal dan permasalahan-permasalahan yang ada.
  1. E-dukasi.Net: Dulu sewaktu saya masih SMA, saya sering sekali membuka situs ini. Situs ini menyediakan materi-materi yang diajarkan di sekolah yang paling lengkap yang saya tahu, mulai dari materi ebook, animasi dan video, bahkan hingga soal-soal latihan. Pokoknya komplit dan pas banget buat siswa SMP, SMA, dan SMK, semua ada. :)
  2. FreeBookSpot: Kalau situs yang ini menyediakan berbagai macam buku-buku kuliah, sangat bermanfaat sekali buat mahasiswa yang sayang untuk keluar duit untuk membeli atau memfotokopi buku tebal-tebal. Tetapi tidak semuanya buku kuliah, ada juga buku-buku fiksi yang menarik (dalam Bahasa Inggris tentunya). Tetapi menarik untuk dikunjungi dan tentunya dapat menambah ilmu kita.
Bagaimana? Mantap kan? Dijamin setelah 'pulang' dari mengunjungi situs tersebut minimal kamu dapat membawa pulang sesuatu, yaitu ilmu. Hehe... Semoga bermanfaat dan salam sukses!!


Salam Pendekar Pena,
Arry Rahmawan
Penulis


Owner Andalusia Media Cendekia
arry.rahmawan@gmail.com